Menu Tutup

SEJARAH PERUSAHAAN

Sejarah PT MagFood Amazy Internasional dimulai dari didirikannya PT MagFood Inovasi Pangan didirikan pada bulan Februari 2001 yang bergerak di bidang food seasoning dan product development yang melayani kebutuhan industri makanan di Indonesia. PT MagFood Inovasi Pangan menangani berbagai perusahaan makanan ringan baik yang berskala besar, menengah maupun skala kecil. Pada tahun 2003, PT MagFood Inovasi Pangan menciptakan divisi “Inovasi Usaha Mandiri (franchise)”yang menyediakan foodstall dengan merk MagFood Red Crispy yang sudah tersebar lebih dari 250 outlet di seluruh Indonesia.

MagFood Amazy adalah restoran keluarga dengan menu andalan chicken crips yang terkenal dengan kerenyahannya serta daging ayamnya yang minim lemak, hal ini bisa terlihat dari dagingnya yang putih bersih. Tagline MagFood Amazy adalah Resto Keluarga Anda.

Tahun 2019 mulai memproduksi Amazy Frozen Food yang didistribusikan melalui jaringan reseller dan agen juga penjualan online melalui marketplace (shopee, tokopedia), aplikasi online (grabmart, gomart, kulina, shopee food), berbagai grosir dan jaringan online lainnya

Amazy Frozen Food menjadi peluang usaha bagi yang ingin usaha dengan modal minimal dan mudah dengan dukungan dari Team Amazy yang sudah berpengalaman dalam membangun usaha jaringan dengan berbagai materi marketing dan juga pelatihan yang dibutuhkan untuk menjadi reseller dan agen yg sukses

Selain itu juga Amazy Frozen Food membuka peluang bagi pengusaha produsen untuk menjadi mitra lisensi produksi dengan mengembangkan rumah produksi di daerah dengan standar keamanan pangan BPOM dan Halal.

VISI

Menjadi perusahaan yang memiliki brand equity yang menjadi asset bangsa agar dapat mensejahterakan bangsa Indonesia dan Global

MISI

  1. Meningkatkan produktivitas mitra kerja agar dapat menciptakan pemimpin yang bertanggung jawab
  2. Berorientasi pada pelanggan untuk dapat memiliki organisasi yang memiliki nilai tambah
  3. Berkomitmen untuk terus menerapkan dan mengembangkan sistem keamanan pangan dan kehalalan produk
  4. Membangun bisnis yang profitable agar tercipta perusahaan yang dapat menyejahterakan dan memberdayakan masyarakat.
  5. Menjalin hubungan yang baik dan memiliki timbal balik kepada stakeholder agar terjadi sinergi yang positif di lingkungan perusahaan
  6. Membangun komunitas wirausaha yang berilmu dan berakhlak mulia
  7. Menjadi Perusahaan pilihan konsumen dan investor karena amanah, transparan dan prinsip menang-menang (WIN WIN)

BUDAYA KERJA

Budaya kerja Perusahaan:

BERDEDIKASI

Bersih, Disiplin, Kerja Sama, Amanah, Siap Menang

PROMO SPESIAL

Amazy Frozen Food

Gunakan Kupon "AMAZY10K".
Dapatkan potongan 10k dengan minimal pembelian 100k.

This will close in 0 seconds

Pilih salah satu voucher